Lash Extension
5 min read

Tren Anime Lash Extension: Tips dan Perawatan Agar Tahan Lama

Tren Anime Lash Extension: Tips dan Perawatan Agar Tahan Lama
Written by
Full Name
Published on
October 23, 2024

Selama beberapa tahun terakhir, tampilan bulu mata yang panjang dan tebal menjadi semakin populer, dan berbagai inovasi serta gaya mulai bermunculan. Tren bulu mata ekstensi juga kian beragam, beberapa viral lewat sosial media TikTok dan dari platform tersebut, anime lash extension dikenal.

Untuk kamu yang tak terlalu familiar dengan manga dan anime, ternyata ada yang menarik dari penggambaran sosok perempuan di seri kartun Jepang tersebut. Setelah diperhatikan, ternyata banyak perempuan anime yang punya bulu mata lentik panjang mencuat yang membuat tampilan seperti ‘duri’. Contohnya seperti ini.

Nico Robin dari Serial Anime ONE PIECE

Nah, ternyata bentuk bulu mata ini bisa juga diaplikasikan di kehidupan nyata, loh! Tampilan ala ‘Cewek Spek Anime’ bisa jadi kenyataan, nih, hihihi. Berikut adalah contoh anime lash extension yang menggemaskan.

Tren Anime Lash Extension: Tips dan Perawatan Agar Tahan Lama
Lash Extension ala Waifu Pencinta Anime

Anime lash extension atau Manga lashes memiliki ciri khas dengan untaian bulu mata yang terlihat runcing dan menonjol diantara bulu mata pendek seperti bulu (feathery), sehingga tampilannya terlihat tetap natural.

Dikenal juga dengan sebutan ‘bulu mata ala Webtoon’, gaya ekstensi bulu mata ini juga mengimbangi tampilan garis bulu mata bawah, sehingga mata terlihat lebih besar dan hidup. Dengan hasil tampilan layaknya mata boneka, lash extension ini terinspirasi dari karakter perempuan di anime dan manga Jepang.

Tren ini dimulai dari TikTok, dipopulerkan oleh Sarah Cheung, yang merupakan beauty influencer. Awalnya, Sarah iseng menonton video di salah satu media sosial asal China: Xiaohongshu. Di sela-sela itu, dia menemukan video yang berisi tutorial membuat bulu mata atau lashes ala karakter anime.

Terinspirasi, Sarah me-re-create tampilan tersebut dan jadi viral. Bulu mata ala anime lash ini dinilai berbeda dari yang tipe lash extension yang ada karena membuat mata terlihat lebih besar, imut, dan bulu mata lebih lentik, namun tetap terlihat natural serta tidak berlebihan.

Seiring waktu, tampilan ini pun kini bisa didapatkan secara semi permanen dengan teknik ekstensi bulu mata. Anime lash extension tidak butuh waktu lama untuk jadi favorit di lash industry, dengan segala kelebihan dan kekurangannya.

Perawatan Anime Lash Extension Agar Tahan Lama

Untuk pencinta eyelash extension, pasti selalu ingin bulu mata ekstensi tahan lebih lama dan tidak mudah rontok, kan? Begitupun untuk anime lash.  

Sebenarnya, sama seperti lash extension lainnya, anime lash bisa bertahan 4 hingga 6 minggu, namun tergantung pula dari jenis mata dan perawatannya.

Ekstensi bulu mata dipasang menempel dengan bulu mata asli, maka ketika pertumbuhan bulu mata alaminya berakhir, ekstensi bulu mata juga akan ikut rontok. Yang paling penting, hindari terkena air untuk 24 jam pertama setelah pemasangan, atau setelah lem bulu mata yang dipakai saat prosedur sudah mengering sepenuhnya.

Setelah itu, bulu mata ekstensi wajib dibersihkan secara berkala menggunakan pembersih khusus lash extension. Cara membersihkannya mudah: bersihkan setiap hari ketika selesai beraktivitas untuk mencegah penumpukan minyak dan bakteri, sehingga mengurangi resiko infeksi dan iritasi mata.

Usahakan juga untuk tidur dengan posisi telentang selama beberapa waktu. Tujuannya agar anime lash extension tidak rusak atau tertekan saat tidur sehingga lebih awet. Hindari menggunakan make up mata yang waterproof, karena akan sulit dibersihkan dan berpotensi merusak lash extension.

Subscribe to newsletter

Subscribe to receive the latest blog posts to your inbox every week.

By subscribing you agree to with our Privacy Policy.
Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.